Beginilah Cara Mengajukan Limit Shopee Paylater yang Wajib Diketahui!

Cara Mengajukan Limit Shopee Paylater – Belanja secara online melalui marketplace bernama Shopee merupakan hal yang sangat lumrah bagi sebagian orang. Banyak juga yang memanfaatkan fitur pay later dalam berbelanja di marketplace tersebut. Berikut akan diulas tentang cara mengajukan limit Shopee Paylater bagi pengguna setia Shopee.

Sebelum membahas perihal cara mengajukan limit, pengguna perlu untuk mengetahui terlebih dahulu batas limit, bunga dan denda yang diberlakukan. Pengguna yang telat membayar tagihan Shopee Pay Later akan dikenai denda dengan besaran tertentu. Ulasan lebih lengkapnya dapat disimak pada paparan berikut:

Batas Limit, Bunga, dan Denda Shopee Paylater yang Perlu Diketahui

cara mengajukan limit shopee paylater
cara mengajukan limit shopee paylater

Sama halnya dengan platform pay later lain, Shopee pun memberlakukan batas limit. Hal ini dimaksudkan agar pengguna tetap bijak dalam berbelanja, meskipun menggunakan fitur pay later. Tujuan lainnya adalah supaya hutang pengguna tidak menumpuk dan nantinya memberatkan di masa akhir pembayaran tagihan.

Pengguna perlu tahu besaran limit, bunga, dan denda supaya lebih bijak memanfaatkan fitur Paylater. Rincian besaran batas limit, bunga, dan denda Shopee Paylater adalah sebagai berikut.

  • Batas limit minimum Shopee Paylater adalah sebesar Rp750.000,00.
  • Batas limit maksimum Shopee Paylater sebesar Rp6.000.000,00.
  • Bunga Shopee Paylater yakni tidak lebih dari 2,95%. Pengguna juga memiliki kemungkinan untuk memperoleh bunga 0% apabila setiap bulannya memakai Shopee Paylater dengan masa tenor pinjaman 1 bulan.
  • Denda yang diberlakukan dalam memakai Shopee Paylater yaitu 0,1%.

Baca juga : Cara Memperpanjang Masa Aktif Kartu Telkomsel Tanpa Pulsa

Cara Mengajukan Limit Shopee Paylater yang Harus Diketahui Pengguna

Pengguna bisa mengajukan limit secara manual untuk memperoleh limit yang besar. Selain itu, ada pula tips yang bisa pengguna jalankan agar memperoleh limit besar secara otomatis. Detail cara dan tipsnya yakni seperti berikut:

1. Panduan Cara Mengajukan Limit Shopee Paylater secara Manual

Cara pertama yang bisa pengguna tempuh agar bisa mengajukan limit Shopee Paylater yaitu dengan cara manual. Sebelumnya, ada beberapa syarat yang wajib disiapkan terlebih dahulu. Syarat tersebut antara lain:

  • Foto selfie atau swafoto dengan KTP.
  • Foto KTP asli.
  • Kontak darurat yang dapat dihubungi.
  • Nama ibu kandung dari pihak yang bersangkutan atau pengguna.
  • Informasi tentang pekerjaan yang dilakukan saat ini.
  • Penghasilan bulanan yang diterima oleh pihak yang bersangkutan atau pengguna.
  • Status pernikahan pengguna.
  • Domisili pengguna saat ini.
  • Pendidikan terakhir yang ditempuh pengguna.

Setelah syaratnya dikumpulkan dengan baik, selanjutnya pengguna bisa mengajukan limit Shopee Paylater. Langkah yang harus dijalankan yakni seperti berikut:

Baca juga : Biaya Ganti Kartu Telkomsel Dengan Nomor yang Sama

  • Pertama, buka aplikasi Shopee yang terpasang di perangkat pengguna.
  • Kemudian, klik menu profil atau “Saya” di bagian pojok bawah sebelah kanan.
  • Setelah itu, pilihlah “Shopee Paylater”.
  • Berikutnya, klik “Ajukan”.
  • Lalu, pengguna diharuskan mengisi formulir pengajuan limit Shopee Paylater.
  • Jika sudah, langkah selanjutnya adalah mengkonfirmasi pengajuan.
  • Klik “OK”.

Pengguna harus menunggu beberapa waktu hingga pihak Shopee selesai memeriksa dan memverifikasi formulir yang telah diisi. Pengajuan yang berhasil ditandai dengan notifikasi dari Shopee. Pengguna perlu menyalakan notifikasi aplikasi Shopee dan notifikasi perangkat milik pengguna supaya dapat mengetahui hasil pengajuannya.

2. Tips Mengajukan Limit Shopee Paylater secara Otomatis

Setelah mengetahui cara mengajukan limit Shopee Paylater secara manual, limit Paylater juga bisa meningkat secara otomatis. Hal ini dapat terjadi jika pihak Shopee mempercayai pengguna mampu membayar tagihan. Tips supaya limit Shopee Paylater meningkat secara otomatis adalah seperti berikut ini:

  • Sebisa mungkin lebih sering melakukan transaksi dengan Shopee Paylater.
  • Lakukan pembayaran tagihan secara tepat waktu, jangan sampai telat membayar.
  • Pilihlah cicilan 3 bulan ketika berbelanja menggunakan Shopee Paylater.

Ketiga tips di atas dapat pengguna lakukan agar pihak Shopee percaya bahwa pengguna disiplin melakukan pembayaran dan sehat secara finansial. Tips tersebut harus dilakukan secara konsisten, agar pihak Shopee bisa menaikkan limit Paylater pengguna.

Demikian ulasan tentang cara mengajukan limit Shopee Paylater yang dapat ditempuh oleh pengguna. Pada dasarnya, keberadaan Paylater adalah untuk memudahkan pengguna di dalam berbelanja. Maka, pengguna wajib bijak dalam memanfaatkan fitur tersebut supaya tidak terbebani hutang karena tidak mampu membayar.

Avatar photo
Jatim Plus

Halo, Saya adalah penulis artikel dengan judul Beginilah Cara Mengajukan Limit Shopee Paylater yang Wajib Diketahui! yang dipublish pada 2 Juni 2023 di website JatimPlus.id

Leave a Comment