Wisata Menarik dan Asyik di Kebun Binatang Gembira Loka

Kebun Binatang Gembira Loka memiliki luas sekitar 20 hektar. Awalnya kebun binatang dibangun sebagai tempat pemeliharaan satwa milik keluarga keraton Yogyakarta. Kemudian kebun binatang dibuka untuk umum ketika masa pemerintahan Sri Sultan Hamengku Buwono IX. Sekitar 470 binatang hidup di tempat ini. Mulai dari hewan herbivora, karnivora, omnivora, jinak hingga buas ada disini.

Akses Menuju Kebun Binatang Gembira Loka

Kebun Binatang Gembira Loka terletak di Jalab Kebun Raya Nomor 2 Rejowinangun Kecamatan Umbulharjo Kota Yogyakarta. Letak yang stategis membuat kebun binatang ini mudah untuk ditemukan oleh para pengunjung. Menjangkau kebun binatang tidak harus menggunakan kendaraan pribadi. Banyak angkutan umum yang melewati kebun. Karena keberadaan kebun binatang terletak dekat dengan jalan raya.

Jika Anda berada di Progo, Anda cukup menaiki bisa jalur 4 dengan waktu 20 menit saja untuk sampai di kebun binatang. Anda juga hanya memerlukan waktu 20 menit jika berada di kawasan Museum Benteng Vanderburg. Bis yang perlu anda naiki yaitu bis KOR-2A. Jika anda menggunakan kendaraan pribadi, anda bisa menggunakan layanan google map. Jalan raya disekitar kebun binatang menggunakan 2 jalur. Jadi semakin memudahkan anda untuk berbalik arah jika anda salah arah.

Baca juga : Wisata Pendidikan Jogja

Harga Tiket Masuk Kebun Binatang Gembira Loka

Kebun Binatang Gembira Loka buka setiap hari alias dari hari senin sampai minggu. Bahkan hari libur nasional pun kebun binatang ini tetap buka. Harga tiket untuk memasuki kebun binatang gembira loka bervariasi. Harga tiket pada hari senin sampai jumat yaitu sebesar Rp. 25.000. Sedangkan pada hari Sabtu, Minggu dan hari libur nasional, harga tiket sebesar Rp. 30.000.

Kebun binatang juga menawarkan pilihan lain bagi pengunjung. Jika pengunjung datang secara rombongan, pengunjung dapat memilih tiket Perahu Katamaran. Harga tiket perahu katamaran yaitu harga tiket reguler ditambah Rp. 5.000. Sedangkan untuk Paket Hemat Kataring, pengunjung hanya perlu membayar tiket reguler ditambah Rp.25.000 saja.

Banyak keuntungan yang bisa anda dapatkan jika menggunakan paket tersebut. Keuntungan pertama yang bisa didapatkan yaitu harga tiket masuk jauh lebih murah. Selain itu, seluruh rombongan tidak perlu mengantri satu persatu. Pembelian tiket cukup dilakukan oleh para panitia. Rombongan bisa langsung memasuki kawasan kebun binatang.

Baca juga : Desa Teletubbies

Aktifitas di Kebun Binatang Gembira Loka

Memilih Kebun Binatang Gembira Loka menjadi pilihan wisata edukasi sangatlah tepat. Membayar harga tiket sebesar Rp. 25.000 mampu memberikan pengalaman yang berharga. Banyak hal yang bisa dilakukan oleh pengunjung di kebun binatang ini. Pada area Petting Zoo, pengunjung dapat melihat bermacam-macam hewan peliharaan yang jinak. Misalnya Kelinci German, Kura-kura, Keledai, Kuda Pon, Ayam Brahma, Domba Batur dan lain-lain. Pengunjung dapat berinteraksi dengan hewan jinak dan higenis tersebut secara langsung.

Kebun binatang juga menyediakan perahu katamaran. Pada awal masuk kebun, pengunjung akan ditawarkan dengan perahu katamaran. Perahu katamaran ini mampu menampung hingga 40 orang penumpang. Menggunakan tiket ini, pengunjung bisa mengelilingi danau buatan yang menawan. Pengunjung juga bisa melihat bangunan mayang tirta. Bangunan tersebut berbentuk seperti kapal yang ada di tengah-tengah danau buatan.

Kebun Binatang Gembira Loka menjadi salah satu wisata edukasi terfavorit yang ada di Yogyakarta. Kebun binatang mampu memberikan wawasan kepada pengunjung yang didominasi anak-anak dan pelajar. Pengunjung bisa melihat dan berinteraksi langsung dengan bermacam-macam hewan yang sebelumnya sudah dipelajari di Sekolah melalui gambar saja.

Avatar photo
Jatim Plus

Halo, Saya adalah penulis artikel dengan judul Wisata Menarik dan Asyik di Kebun Binatang Gembira Loka yang dipublish pada 16 April 2023 di website JatimPlus.id

Leave a Comment